Membaca Ramalan Zodiak, Bolehkah Kita Mempercayainya?

Ramalan zodiak sudah menjadi gaya hidup modern anak muda sekarang yang ingin mengetahui biasanya bagaimana tentang karir, percintaan, kesehatan, dll. Namun alangkah baiknya apabila kita meninjau ramalan bintang ini berdasarkan syariat Islam.

Membaca Ramalan Zodiak, Bolehkah Kita Mempercayainya?

Ramalan dapat diartikan sebagai prediksi mengenai peristiwa-peristiwa yang akan datang. Sedangkan zodiak adalah tanda bintang yang didasarkan pada posisi matahari terhadap rasi bintang ketika orang tersebut dilahirkan.

Membaca Ramalan Zodiak, Bolehkah Kita Mempercayainya?

Jadi ramalan bintang sama saja perkiraan tentang persitiwa masa depan berdasarkan rasi bintang pada saat orang lain itu dilahirkan. Dilihat dari defenisi ramalan zodiak ini "perkiraan", sebagai manusia yang cerdas saat ini hal tersebut masih belum pasti terjadi, untuk apa kita memikirkannya dan sudah jelas dalam Firman Allah SWT dalam surat An-Naml ayat 65.

قُل لَّا يَعۡلَمُ مَن فِى ٱلسَّمَـٰوَٲتِ وَٱلۡأَرۡضِ ٱلۡغَيۡبَ إِلَّا ٱللَّهُ‌ۚ وَمَا يَشۡعُرُونَ أَيَّانَ يُبۡعَثُونَ

"Katakanlah: Tidak ada seorangpun di langit dan di bumi yang mengetahui perkara yang ghaib, kecuali Allah"

Yang dimaksud hal "ghaib" pada ayat tersebut termasuk tentang masa depan. Jadi sebagai umat muslim kita seharusnya mempercayai firman Allah SWT yang jelas tersebut, agar mendapat ridhoNya menuju surganya kelak.

Ramalan juga biasa disebut "nujum" yang berarti adalah perbuatan sihir. Sebagaimana kita tahu ilmu sihir itu hanya dapat kita peroleh jika bersekutu kepada syaitan dan jelas syaitan adalah musuh yang nyata bagi seluruh umat manusia, sebagaimana dalam firman Allah SWT dan hadits berikut:

وَٱتَّبَعُواْ مَا تَتۡلُواْ ٱلشَّيَـٰطِينُ عَلَىٰ مُلۡكِ سُلَيۡمَـٰنَ‌ۖ وَمَا ڪَفَرَ سُلَيۡمَـٰنُ وَلَـٰكِنَّ ٱلشَّيَـٰطِينَ كَفَرُواْ

"Dan mereka mengikuti apa yang dibaca oleh syaitan-syaitan pada masa kerajaan Sulaiman (dan mereka mengatakan bahwa Sulaiman itu mengerjakan sihir), Padahal Sulaiman tidak kafir (tidak mengerjakan sihir), hanya syaitan-syaitan lah yang kafir (mengerjakan sihir)" (Qs. Al Baqarah: 102)

Rasulullah Shallahu alaihi wa sallam bersabda: "Siapa yang mempelajari ilmu nujum (ramalan) berarti ia telah mempelajari cabang dari ilmu sihir, apabila bertambah ilmu nujumnya maka bertambah pulalah ilmu sihirnya" (HR Ahmad dengan sanad hasan)

Sudah jelas dari dalil-dalil diatas bahwa ramalan itu adalah haram karena merupakan perbuatan-perbuatan syaitan. Jadi sebagai umat muslim janganlah kita membaca ataupun mempercayainya bentuk-bentuk ramalan apapun, karena membaca atau meminta diramalkan saja, itu hukumnya haram apa lagi mempercayainya.

Rasulullah bersabda "Barang siapa yang mendatangi tukang ramal atau dukun, lalu mempercayai apa yang diucapkannya, maka ia telah kufur dengan wahyu yang diturunkan kepada Muhammad Shallahu alaihi wasallam" (Hadits sahih Riwayat Imam Ahmad dan Hakim).

Wallahua'lam
Kang Syafik Aku kopi pahit, yang belajar menatap dunia dengan senyumanMu.. Tuhan.

0 Response to "Membaca Ramalan Zodiak, Bolehkah Kita Mempercayainya?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel