Cara Membuat SIUP Mikro Terbaru Dengan Mudah

Cara Membuat SIUP Mikro Terbaru Dengan Mudah - Syarat Dan Cara Mengurus SIUP Pada Bisnis Kecil Mikro, PT Dan Koperasi, Memiliki Bisnis adalah impian semua orang namun adakalanya seseorang lupa untuk membuat SIUP, padahal Bisnis dengan memiliki SIUP kecil adalah hal wajib dilakukan loh. Siup sendiri adalah kepanjangan dari Surat Izin Usaha Perdagangan.

Cara Membuat SIUP Mikro Terbaru Dengan Mudah

Sedangkan pengertian dari SIUP adalah Surat izin yang diberikan oleh menteri atau pejabat yang telah ditunjuk kepada para pengusaha untuk melaksanakan usaha di bidang perdagangan ataupun Jasa. SIUP sendiri bisa diberikan kepada perorangan, firma, CV, PT, Koperasi, BUMN Dll.

Nah bagaimana anda melihat usaha anda sudah layak untuk diajukan SIUP apa belum. Karena tidak semua usaha kecil wajib memiliki SIUP. Seperti contohnya pedagang es rumahan dan pedagang tergolong usaha kecil namun mereka tidak perlu memiliki akta sah kepemilikan Usaha.

Jenis – Jenis SIUP Yang ada Di Indonesia.


Jenis SIUP Yang sudah ada dalam peratutan Menteri Perdagangan tentang perubahan atas peraturan menteri perdagangan Nomor 36/M-Dag/per/9/2007.

1. SIUP Kecil; yang terdapat pada Pasal 2 ayat 2

Bisnis dengan SIUP kecil sendiri wajib dimiliki oleh perusahaan perdagangan yang untungnya sudah mencapai Rp 50 juta atau lebih, dan maksimal dari keuntungan bersihnya adalah Rp 500 Juta Rupiah. Rumah dan bangunan tidak termasuk hitungan.


2. SIUP Menengah
Wajib Dimiliki Perusahaan yang memiliki kekayaan Bersihnya Di Atas Rp 500 Juta sampai paling banyak Rp 10 Miliar Rupiah. Kekayaan ini tidak termasuk tanah dan bangunan.

Jenis - Jenis SIUP


3. SIUP Besar

Siup besar dimiliki sebuah perusahaan yang memiliki kekayaan dengan keuntungan bersih Lebih Rp 10 Miliar. Kekayaan tersebut tidak termasuk Tanah dan tempat usaha.

4. SIUP Mikro

Adalahs ebuah usaha yang dikelola oleh perorangan atau persekutuan. dan biasanya masih dikelola oleh orang sekitar atau keluarganya sendiri dengan keuntungan tidak boleh lebih dari Rp 50 juta rupiah.

Nah udah tahukan Jenis – Jenis SIUP yang ada di Indonesia, sesuai dengan jenisnya pula SIUP memiliki syarat kepengurusan berbeda – beda. Mau tahu Syarat – Syarat Mengurus SIUP.

A. Syarat Mengurus SIUP Untuk PT


Pengertian Dan Syarat Pengajuan Kredit KUR 2018

* Fotocopy KTP Dirut atau penanggung Jawab perusahaan.
* Fotocopy Dirut atau penanggung jawab perusahaan
* Fotocopy NPWP
* Surat keterangan Tempat tinggal atau domisili
* Copy akta pendirian PT adan Copy surat pengesahan badan hukum
* Surat izin gangguan (HO) dan surat izin prinsip
* Neraca perusahaan
* Pas foto Dirut/ penanggung Jawab perusahaan 4×6
* Materai Rp 6000

B. Syarat Mengurus SIUP Untuk Koperasi
* copy KTP dewan pengurus dan Dewan Pengawas Koperasi
* Copy NPWP dan copy akta pendirian koperasi
* Daftar susunan kepengurusan dan pengawas
* Copy SITU dari Pemda setempat
* Neraca perhitungan koperasi
* Materai 6000
* Foto Dirut atau penanggung jawab Utama Koperasi
* Izin lain – lain yang kemungkinan berbeda di setiap wilayah

C. Syarat Dan Cara Mengurus SIUP Pada Bisnis Kecil Dan Perorangan
* Copy KTP Pemegang Usaha
* Copy NPWP Pemilik Usaha
* Surat keterangan domisili
* neraca Perusahaan
* Materai 6000
* Foto Pemilik
* Surat Izin lain yang mungkin diminta dari pemda setempat

Setelah syarat – syarat tersebut anda lengkapi, anda bisa mengunungni kantor dinas perdangan di tingkat kabupaten masing – masing atau di Kantor Pelayanan perizinan terpadu.

Pendaftaran SIUP



Proses Pendaftaran SIUP Bisa dibaca di bawah :

1. Mengambil formulir pendaftaran di Kantor dinas perdangan di Kabupaten masing – masing. Untuk pengurusan bisa dilakukan oleh orang lain yang sebelumnya telah anda beri kuasa di sebuah surat perjanjian ber materai.

2. Mengisi Formulir pendaftaran dan melengkapi syarat – syaratnya yang telah ditulis di atas. Setelah itu anda mungkin akan dimintai untuk mengcopy formulir tersebut sebanyak dua rangkap.

3. Pembayaran administrasi Pembuatan SIUP, Pembayaran ini berbeda – beda tergantung wilayah dimana anda membuat SIUPNya, juga seberapa besar perusahaan anda. Setelah semuanya beres dan diterima oleh Dinas Perdagangan setempat. SIUP bisa diambil setelah 2 minggu.

Nah udah lega kan kalau udah Punya SIUP, usaha anda sudah legal, dan gak perlu lagi kucing – kcuingan dengan petugas. Memiliki SIUP secara otomatsi menjauhkan anda dari segala resiko hukum meskipun perusahaan yang anda kelola masih kecil.
Kang Syafik Aku kopi pahit, yang belajar menatap dunia dengan senyumanMu.. Tuhan.

0 Response to "Cara Membuat SIUP Mikro Terbaru Dengan Mudah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel